Sirajudin Lasena Canangkan Sistem Informasi Pengawasan Korupsi di Bolmut

Penjabat Bupati Bolmut Sirajudin Lasena saat menandatangani pakta integritas pengelolaan monitoring MCP dan Komitmen 8 OPD pada 8 area intervensi KPK melalui MCP saat canangkan sistem informasi pengawasan Korupsi di Bolmut
Penjabat Bupati Bolmut Sirajudin Lasena saat menandatangani pakta integritas pengelolaan monitoring MCP dan Komitmen 8 OPD pada 8 area intervensi KPK melalui MCP
IDENTIK.NEWS – Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Sirajudin Lasena, canangkan Sistem Informasi Pengawasan Tindak Pidana Korupsi Berbasis Whiste Blowing System (SIP-TIPIKOR WBS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolmut, Jumat (08/12/2023).

Bertempat di Rudis Gulantu, pencanangan tersebut dirangkaikan dengan penandatanganan pakta integritas pengelolaan monitoring MCP dan Komitmen 8 OPD pada 8 area intervensi KPK melalui MCP.

Dalam sambutannya, Sirajudin Lasena menyampaikan bahwa Sistem Informasi Pengawasan Tindak Pidana Korupsi ini adalah sistem yang dirancang untuk meminimalisir bentuk-bentuk tindakan pidana korupsi yang ada di setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

“Untuk itu, melalui MCP ini, diharapkan dapat meminimalisir segala tindakan korupsi di lingkungan Pemkab Bolmut,” terang Lasena.

Untuk diketahui, 8 area intervensi KPK melalui MCP tersebut, yaitu meliputi perencanaan dan penganggaran APBD, pengadaan barang dan jasa, perizinan, pengawasan APIP, manajemen ASN, optimalisasi pajak daerah, pengelolaan barang milik daerah dan tata kelola keuangan desa.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *