Polemik Pilsang di Biontong 1, DPMD Bolmut Menunda Hingga 2025

Pilsang di Desa Biontong 1 Bolmut Ditunda Hingga Tahun 2025 mendatang
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Bolmut La Ode Osnawir
IDENTIK NEWS – Buntut dari polemik penetapan Calon Sangadi (Kepala Desa) Biontong 1 Kecamatan Bolangitang Timur Kabupaten Bolmut pada Pemilihan Sangadi (Pilsang) serentak tahun 2023 Kabupaten Bolmut, ditunda hingga tahun 2025 mendatang.

Hal itu sebagaimana disampaikan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Bolmut, La Ode Osnawir. La Ode mengatakan, Pilsang Desa Biontong 1 ditunda sampai 2025.

Penundaan tersebut pun diketahui dikarenakan, 6 bakal calon Sangadi Desa Biontong 1, pada tes ulang yang kedua kalinya, hanya 1 bakal calon yang hadir.

“Alasan penundaannya lima peserta bakal calon Sangadi tidak hadir dalam tes ulang. Alasan mereka tidak hadir karena diminta pendukung mereka,” ujarnya, Selasa (20/06).

Sebelumnya diketahui, hasil tes bakal calon Sangadi Desa Biontong 1, dibatalkan. Hal tersebut setelah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmut menggelar pertemuan pada Senin (19/06) kemarin.

Pertemuan tersebut, dipimpin oleh Sekda Bolmut Jusnan Calamento Mokoginta dan dihadiri oleh panitia Pilsang beserta pihak-pihak terkait.

Adapun keputusan dari pertemuan tersebut, menghasilkan kesepakatan untuk digelarnya kembali tes bakal calon Sangadi Desa Biontong 1.

Namun setelah dilaksanakan kembali tes bakal calon Sangadi, 5 dari bakal calon memilih tak hadir pada tes tersebut.

Dinas PMD pun akhirnya memutuskan untuk menunda Pilsang di Desa Biontong 1 hingga tahun 2025 mendatang.

Berita Sebelumnya: Pilsang di Bolmut, Bacalon Sangadi Ferdy Pontoh Menuntut Keadilan 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *