BOLMUT – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) wilayah Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara (Sulut-Go-Malut), menggelar kegiatan edukasi keuangan di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Rabu (14/08/2024).
Kegiatan yang dipusatkan di gedung wanita komplek pantai batu pinagut tersebut, dibuka langsung oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Bolmut, Rachmat Pontoh.
Dalam sambutannya, Rachmat mengatakan sambutan dan dukungan baik Pemda Bolmut terhadap kegiatan tersebut.
“Karena ini tentunya, merupakan bagian dari mengedukasi keamanan keuangan kita semua,” ujarnya
Kegiatan edukasi keuangan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terkait produk dan layanan keuangan, serta mendukung inklusi keuangan di wilayah Bolmut.
“Kegiatan ini merupakan upaya nyata dari OJK dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di wilayah Bolmut,” kata Kepala OJK SulutGoMalut, Robert H.P Sianipar.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru bagi masyarakat mengenai pengelolaan keuangan yang lebih baik, serta mendorong penggunaan produk-produk keuangan yang aman dan terpercaya.
“Dengan adanya edukasi ini, OJK dan para pemangku kepentingan lainnya berharap dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemahaman yang lebih baik tentang keuangan dan perbankan,” jelasnya.
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Direktur Operasional PT Bank Sulutgo Pusat, Ny. Louisa Parengkuan, perwakilan dari TNI, Manajer PNM Cabang Manado, serta Kepala Bank SulutGo Cabang Boroko, Stanly Manangka.