Di Penilaian Kerja, Jusnan Mokoginta Paparkan ‘Mairu Molihuto Stunting’

Jusnan C Mokoginta Saat Memaparkan Mairu Molihuto Stunting
Jusnan C Mokoginta Saat Memaparkan Mairu Molihuto Stunting (Foto: Prokopim)

IDENTIK.NEWS – Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Jusnan Calamento Mokoginta memaparkan ‘Mairu Molihuto Stunting’ di kegiatan penilaian kerja tahun 2022 terhadap empat kabupaten Lokus Konvergensi Stunting tahun 2021 di Sulawesi Utara (Sulut).

Jusnan menerangkan Mairu Molihuto Stunting merupakan inovasi daerah yang berarti mari kita bersama melawan stunting.

“Inovasi ini merupakan aksi pencegahan dan penanggulangan Stunting terintegrasi kabupaten Bolmut dalam pelaksanaan delapan aksi konvergensi penurunan stunting tahun 2021,” ucap Sekda Bolmut.

Pemaparan Jusnan kemudian dilakukan review dan diskusi oleh tim penilai yang dipimpin oleh kepala Bappeda Sulut.

Kegiatan itu diketahui merupakan, rangakaian kegiatan yang sudah berlangsung sejak kemarin, dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Sulut Steven Kandou.

Kegiatan itu diikuti empat kabupaten yaitu, Minahasa Utara, Bolaang Mongondow, Bolaang Mongondow Selatan, dan Bolmut sebagai lokus konvergensi Stunting tahun 2021.

Di kegiatan itu juga, Pemerintah Provinsi Sulut mengapresiasi Pemda Bolmut dalam hal penekanan menekan angka Stunting.

Dimana, angka presentasi 30% sebelumnya, menjadi dibawah 10%. Hal ini kemudian kabupaten/kota di Sulut bisa melakukan studi tiru di Bolmut terkait cara dan inovasi yang dilakukan dalam upaya konvergensi penurunan angka Stunting. (Svg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *