Resmi Daftarkan Bacaleg, PKB Berkeyakinan Menjadi Nomor 1 di Bolmut

Ketua DPC PKB Bolmut saat Konferensi Pers Usai pendaftaran Bacaleg di KPU Bolmut
Ketua DPC PKB Bolmut saat Konferensi Pers Usai pendaftaran Bacaleg di KPU Bolmut
Pendaftaran Bacaleg tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPC PKB Kabupaten Bolmut, Ramses R Sondakh dan diterima oleh jajaran KPU Bolmut

IDENTIK.NEWS Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke KPU Bolmut, Sabtu (13/05).

Pendaftaran Bacaleg tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPC PKB Kabupaten Bolmut, Ramses R Sondakh dan diterima oleh jajaran KPU Bolmut.

Dalam sambutannya, Ramses mengatakan, PKB berkeyakinan menjadi nomor 1 di Kabupaten Bolmut. Hal itu dikatakannya sesuai dengan catatan sejarah, PKB selalu tampil dan menjadi bagian dari pemilik suara yang diperhitungkan di Bolmut.

“Sesuai nomor urut PKB, nomor urut 1. Maka kami berkeyakinan juga menjadi nomor 1 di kabupaten Bolmut,” ujar Ramses.

Dia menegaskan, setelah resmi mendaftarkan Bacaleg di DPRD Bolmut 2024, bendera PKB akan terus dikibarkan.

“Pengibaran ini, pantang untuk diturunkan. Sesuai semangat kami (PKB Bolmut) merebut kemenangan di tahun 2024 mendatang,” tegasnya.

Terkait target, Ramses mengatakan pihaknya telah berkeyakinan untuk mendapat 6 kursi di DPRD Bolmut.

“Target kami 6 kursi di DPRD Bolmut. Insya Allah masyarakat merestui ini,” ungkapnya.

Yang melandasi target itu, kata Ramses, adalah perolehan suara pada Pileg 2019 kemarin.

“Berkaca dari sebelumnya, kami PKB menjadi peraih suara terbanyak keempat di kabupaten Bolmut pada 2019 lalu. Dan ini adalah batu loncatan kami,” terangnya.

Ditanya terkait rencananya untuk mengusung calon Kepala Daerah di Bolmut, dirinya menegaskan akan terlibat.

“Jika target ini akan tercapai, maka bukan hala yang tidak mungkin untuk PKB dapat mengusung calon Bupati Bolmut 2024 nanti,” jelasnya.

Berikut daftar Bacaleg DPRD Bolmut dari PKB:

Dapil I

  1. Mardan Umar
  2. Fariduddin Gumohung
  3. Irawati Mooduto
  4. Imaaduddiyn Guhung
  5. Ismin Suardi Tangahu
  6. Rahman Agel

Dapil II

  1. Ramses Rizal Sondakh
  2. Donal Lamunte
  3. Yusni I. Poi
  4. Suhato Atalap
  5. Zaid Baba
  6. Kiki Firanda Husaini
  7. Norma Laambo
  8. Imran Hulalango

Dapil III

  1. Djabir Paringki
  2. Abdul Haq Daeng Taleba
  3. Sriyanti Umahani
  4. Srianto Lenda
  5. Awaludin Datunugu
  6. Rena Paputungan

Pewarta: Svg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *