IDENTIK.NEWS – Penyelenggaraan advokasi kabupaten kota sehat (KKS) di Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Sekretaris Daerah (Sekda) Bolmut Jusnan Calamento Mokoginta, paparkan sembilan poin penting.
Sembilan poin tersebut diketahui merupakan tatanan penyelenggaraan kabupaten kota sehat di Bolmut.
Kegiatan yang dipusatkan di aula Dinas Kesehatan kabupaten Bolmut itu, dihadiri ketua forum KKS Bolmut, Juldin Bolota, anggota DPRD Bolmut Husen Yahya Suit Pontoh, serta Organisasi Pimpinan Daerah (OPD) terkait, Jumat (01/06/2022).
Adapun sembilan poin yang menjadi tatanan penyelenggaraan kabupaten kota sehat yakni:
- Kehidupan masyarakat sehat mandiri
- Pemukiman dan rumah ibadah
- Pasar rakyat
- Satuan pendidikan
- Parawisata
- Transportasi dan tertib lalu lintas jalam
- Perkantoran dan perindustrian
- Perlindungan sosial
- Pencegahan dan penanganan bencana
Jusnan kemudian mengharapkan keterlibatan penuh dari setiap OPD yang terkait pada penyelenggaraan KKS tersebut di Bolmut.
“Hal ini tentunya menjadi salah target kita untuk kabupaten Bolmut agar dapat meraih penghargaan nanti,” kata Sekda.
Lebih lanjut, diterangkannya dari kesembilan tatanan penyelenggaraan KKS tersebut, terbagi ke OPD terkait.
“Misalnya Parawisata, tentu hal ini berkaitan langsung dengan Dinas Parawisata. Juga, bagian yang tak terpisahkan dari program Dinas,” tutur Jusnan.
Ditempat yang sama, ketua forum KKS Bolmut, Juldin Bolota menyampaikan, optimisnya untuk kabupaten Bolmut dalam meraih target pada program KKS tahun 2023 nanti.
“Karena hal ini, bukan lagi hal baru. Sebagaimana sebelumnya, kita (Kabupaten Bolmut) sudah pernah mendapatkan penghargaan,” ucap Anggota DPRD Bolmut ini.
Dengan itu, ia berharap agar keterlibatan dan keseriusan setiap OPD dapat lebih ditingkatkan dalam hal menggapai target.
“Dengan adanya kerjasama dari setiap OPD, mudah-mudahan kita bisa mencapai target yang diinginkan bersama,” pungkasnya.
Hadir di kegiatan tersebut, Ketua pembina forum KKS Sulawesi Utara Jenne Mandu. (Svg)