Resmi Daftar di KPU Bolmut, NasDem Akan Beri Kejutan

Ketua DPD Nasdem Bolmut Mulyadi Pamili saat konferensi pers usai mendaftarkan Bacaleg di KPU Bolmut
Ketua DPD Nasdem Bolmut Mulyadi Pamili saat konferensi pers usai mendaftarkan Bacaleg di KPU Bolmut, Kamis (11/05/2023)
IDENTIK.NEWS Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di KPU Kabupaten Bolmut, Kamis (11/05).

Dipimpin langsung oleh Ketua DPD NasDem Bolmut Mulyadi Pamili, rombongan pendaftar tersebut diterima langsung oleh jajaran KPU Bolmut.

Dalam konferensi pers, Mulyadi Pamili mengatakan dalam Pemilu serentak 2024, NasDem Bolmut bakal memberi kejutan.

“Terkait target kami (DPD NasDem Bolmut) nanti aja, yang pasti ada kejutan,” kata Mulyadi Pamili.

Hal itu disampaikannya saat ditanyai target perolehan suara pada Pileg 2024 di Kabupaten Bolmut. Dia menerangkan proses pendaftaran menyatakan Bacaleg dari NasDem telah memenuhi syarat.

“Tapi ini saya beritahu, ini baru Daftar Calon Sementara (DCS). Nanti tunggu, ada kejutan dari kami saat DCT nanti,” sebutnya.

Ditanya terkait target perolehan suara pada Pileg 2024 di Kabupaten Bolmut, dia menerangkan minimal fraksi utuh.

“4 kursi di DPRD Bolmut target minimal kami. Agar bisa menjadi fraksi utuh, dan kemudian punya andil mengusung bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bolmut 2024 nanti,” terangnya.

Jajaran DPD NasDem Bolmut Saat Mendaftarkan Bacaleg di KPU Bolmut
Jajaran DPD NasDem Bolmut Saat Mendaftarkan Bacaleg di KPU Bolmut

Lain hal, Mulyadi mengatakan terkait komitmennya terhadap dukungan Capres 2024 ke Anies Rasyid Baswedan.

“Sejak Rakernas, NasDem telah menyatakan deklarasi Capres 2024 Anies Baswedan. Terkait isu yang berseliweran, bagi kami itu adalah tantangan yang indah,” ujarnya.

“Surya Paloh kok dilawan,” tambahnya.

Penulis: Svg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *