BOLMUT  

Fraksi PDI Perjuangan Bolmut Walk Out dari Pembahasan APBD 2024

Pembahasan APBD 2024, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Walk Out dari pembahasan
Pembahasan APBD 2024 oleh Banggar DPRD Bolmut Bersama TAPD
“Atas nama ketua Fraksi PDI Perjuangan, meminta pembahasan APBD 2024 dilaksanakan di ruang rapat Sekretariat, bukan di ruang Komisi I yang ruangannya hanya berukuran kecil,”

IDENTIK.NEWS – Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) DPRD Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Mohammad Abdul Rafiq Pangau memilih Walk Out dari pembahasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2024.

Pasalnya, Rafiq Pangau menganggap, tempat pembahasan yang menyangkut masyarakat Bolmut tersebut, tidak mumpuni untuk dilakukan pembahasan.

“Atas nama ketua Fraksi PDI Perjuangan, meminta pembahasan APBD 2024 dilaksanakan di ruang rapat Sekretariat, bukan di ruang Komisi I yang ruangannya hanya berukuran kecil,” kata Rafiq Pangau, Selasa (28/11/2023).

Ia menyinggung, pembahasan tersebut menyangkut harkat hidup masyarakat Bolmut, yang perlu diseriusi.

“Tidak elok ketika pembahasan APBD ini kemudian harus dibahas di ruangan berukuran 6×8 M persegi saja. Mengingat juga, ini adalah tahun politik,” ungkapnya.

Pria yang akrab disapa Ko Donny itu pun berharap kepada Ketua DPRD untuk mempertimbangkan tempat pembahasan tersebut.

“Saya pribadi memohon kepada anggota fraksi PDI Perjuangan dan juga ketua DPRD Bolmut yang juga merupakan ketua Banggar, untuk mempertimbangkan tempat pembahasan APBD,” terangnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *