Disdikbud Bolmut Matangkan Persiapan Pagelaran Seni Masuk Sekolah

Sahbudin Djunaidi saat diwawancarai diruang kerjanya
Kabid Kebudayaan Disdikbud Bolmut Sahbudin Djunaidi saat diwawancara

IDENTIK.NEWS – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) kabupaten Bolmut, melalui Bidang Kebudayaan, menggelar rapat dalam rangka mematangkan persiapan pagelaran seni masuk sekolah.

Persiapan pagelaran seni masuk sekolah tersebut diketahui merupakan bagian dari program Gerakan Seni Masuk Sekolah atau GSMS.

Kepala Bidang Kebudayaan Disdikbud Bolmut, Sahbudin Djunaidi saat diwawancarai mengurai, program tersebut sudah terlaksana sejak April 2022.

“GSMS ini sudah terlaksana sejak bulan April dan direncanakan sampai awal Agustus 2022,” kata Sahbudin, Rabu 20 Juli 2022.

Rapat Pematangan Program GSMS dipimpin langsung oleh Kabid Kebudayaan Sahbudin Djunaidi
Rapat Pematangan Program GSMS dipimpin langsung oleh Kabid Kebudayaan Sahbudin Djunaidi

Ia menerangkan, program GSMS tersebut, juga merupakan bagian dari program dari Kemendikbud.

“Anggarannya pun juga tak lepas dari Kemendikbud. Di Bolmut sendiri, ada sepuluh sekolah yang digelar program ini, setiap sekolah ada seninman yang mendampingi beserta asisten seniman,” jelas Budin sapaan akrabnya.

Lebih lanjut, Budin mengatakan, kegiatan tersebut, puncaknya akan digelar pentas pada 10 Agustus.

“Juga merupakan bagian dari rangkaian menyambut 17 Agustus,” imbuhnya. (Svg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *