Berbagai Penampilan Warnai Pembukaan MTQ Desa Ollot 1

Salah satu penampilan di pembukaan MTQ Desa Ollot 1

IDENTIK.NEWS – Pelaksanaan kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke 1 di Desa Ollot 1, Kecamatan Bolangitang Barat, Kabupaten Bolmut berlangsung meriah, Rabu (13/4/2022).

Kemeriahan itu tergambarkan lewat beberapa perlombaan yang berhasil dipertontonkan.

Lantunan Ayat Suci Al-Qur’an oleh Ria Babay

Lantunan Qur’An yang dibawakan langsung Ria Babay menjadi pembuka pada pelaksanaan MTQ kali ini.

Disusul penampilan dari group gasidah kelompok ibu-ibu yang menyanyikan lagu mars MTQ.

Setelahnya, pembacaan puisi oleh salah satu putri Desa Ollot 1 Refalina Putri Isini menjadi penampilan yang berhasil memukau.

Penampilan group gasidah

Bukan tanpa sebab, penghayatan dari isi puisi berjudul Ayah yang dibacakan mampu menyentuh hati para tamu undangan yang hadir.

Kemudian penampilan busana muslim oleh putri Stela Berahima menjadi penampilan penutup pada pembukaan MTQ ini.

Terpantau, pelaksanaan MTQ yang diselenggarakan karang taruna itu pun dipadati oleh masyarakat Ollot 1 yang ingin menyaksikan berbagai perlombaan.

Penampilan baca puisi

Bupati Depri Pontoh yang membuka secara resmi kegiatan MTQ itu turut mengapresiasi peran karang taruna Desa Ollot 1.

Menurut Depri, kegiatan keagamaan di bulan suci Ramadan sangatlah baik, untuk itu langkah para pemuda ini perlu didorong.

“Dengan kegiatan ini, telah membuktikan bahwa karang taruna desa Ollot 1 memiliki kemauan yang tinggi dan berani untuk maju,” ucapnya.

Sangadi Ollot 1 Melantik Dewan Hakim

Dia mengungkapkan, kemauan dari pemuda karang taruna desa Ollot 1 ini membuktikan bahwa SDM di daerah kita mampu menyaingi generasi muda di luar Bolmut.

“Saya berpesan, para pemuda di desa Ollot 1 teruslah berada di depan, buktikan bahwa kalian bisa menjadi contoh,” kuncinya.

Bupati Depri Pontoh Bersama Karang Taruna Desa Ollot 1

Diakhir kegiatan ikut dilakukan pelantikan dewan hakim oleh Sangadi Desa Ollot 1 Isnain Patiro.

Tampak hadir pada kegiatan itu, Kadis PMD Fadly Usup, Kabag Kesra Syarif Monti, Kapolsek Bolangitang IPTU Junaidi Chandra, Kabag Hukum Ivan Gahtan, Sekcam Bolangitang Barat Kamil Pontoh, dan Moh. Aditya Pontoh.

Bupati bersama Sangadi Desa Ollot 1

Nof

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *