Suriansyah Korompot menerangkan Perindo Bolmut bakal menyabet perolehan suara pada Pileg 2024 yang signifikan
IDENTIK.NEWS – Proses pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Bolmut berakhir hari ini, Minggu (14/05). Beberapa Partai Politik (Parpol) pun tengah melakukan pendaftaran di KPU.
Tak terkecuali bagi Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Kabupaten Bolmut. Hari ini, Perindo Bolmut resmi mendaftarkan Bacaleg DPRD Bolmut di KPU Bolmut.
Dalam konferensi pers Suriansyah Korompot selaku ketua Bappilu Perindo Bolmut mengatakan, ungkapan terimakasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pendaftaran Bacaleg partai Perindo.
“Lebih khusus kepada KPU dan Bawaslu Bolmut, yang telah melayani hingga pendaftaran Bacaleg berjalan mulus,” kata Suriansyah.
Tampil percaya diri, Suriansyah menerangkan Perindo Bolmut bakal menyabet perolehan suara pada Pileg 2024 yang signifikan.
“Target kami di Pileg 2024 itu 6 kursi di DPRD Bolmut. Hal itu Insya Allah akan terwujud, agar tujuan ke Pilkada Bolmut nanti, bisa berjalan mulus,” ujar Suriansyah.
Bagi pria yang akrab disapa Mas Bro ini, dalam perhelatan pesta demokrasi, besar dan kecil itu hanya sebutan.
“Jadi partai besar maupun kecil itu hanya sebutan. Dengan itu kami Perindo Bolmut optimis memenangkan perhelatan (Pileg) ini dengan cara-cara yang santun,” ungkapnya.
Dia meminta kepada para Bacaleg DPRD Bolmut dari Perindo untuk tidak berpolitik dengan cara-cara yang tidak santun.
“Silahkan teman-teman Bacaleg bersosialisasi dengan tetap memberikan edukasi terhadap masyarakat. Agar masyarakat bisa faham, seperti apa politik itu. Bukan sekedar menang,” pintanya.
Secara jujur dirinya menerangkan bahwa ia masih mendaftarkan diri pada Pileg 2024 mendatang.
“Saya maju lagi di Pileg 2024 karena ingin meraih kursi DPRD Bolmut. Karena, Pemilu tahun ini berbeda dengan sebelumnya, Pileg lebih dulu, setelah itu Pilkada,” kata dia.
Untuk menuju Pilkada, lanjutnya, maka harus mempersiapkan lebih awal di Pileg itu sendiri.
“Saya sudah berketetapan hati untuk maju Bakal Calon Bupati Bolmut di Bulan November 2024 mendatang. Maka target kami ingin meraih 6 kursi di Pileg 2024 ini,” akunya.
Lebih lanjut, dia menegaskan optimisme dengan target yang telah disebutkan.
“Optimis karena berdasarkan survei dari Bacaleg yang ada, merupakan orang-orang pilihan terbaik, dan disukai oleh masyarakat,” tegasnya.
Pewarta: Svg