NEWS  

Puskesmas Boroko Beri Klarifikasi Dugaan Pengabaian Imunisasi di Kaidipang

Puskesmas Boroko Beri Klarifikasi atas Dugaan Pengabdian Imunisasi Polio di Kaidipang
Puskesmas Boroko
BOLMUT – Puskesmas Boroko telah mengeluarkan klarifikasi terkait dugaan pengabaian imunisasi polio terhadap anak di Kecamatan Kaidipang. Menurut Kepala Puskesmas Boroko, Diatri Macpal, S.Gz, dugaan tersebut tidak sesuai dengan fakta yang ada.

Diatri Macpal menegaskan bahwa petugas imunisasi di puskesmas tersebut tidak pernah mengabaikan kewajiban mereka dalam pelaksanaan imunisasi polio. Dia menjelaskan bahwa tim imunisasi telah melakukan upaya maksimal dalam pelaksanaan program imunisasi, termasuk di wilayah Kaidipang.

“Petugas kami bekerja dengan dedikasi tinggi dan telah melakukan semua langkah yang diperlukan untuk memastikan anak-anak mendapatkan imunisasi polio sesuai jadwal. Jadi tidak ada sama sekali pengabaian terhadap imunisasi anak,” ujar Diatri.

Hal tersebut juga kata Diatri, merupakan program nasional yang harus dilaksanakan.

“Terhadap salah satu anak di Kaidipang yang tidak sempat di imunisasi tersebut murni bukan kesalahan dari petugas imunisasi. Bagaimana juga anak tersebut saat jadwal pelaksanaan imunisasi tidak hadir,” ungkapnya.

Dia pun mengingatkan masyarakat untuk selalu mengikuti jadwal imunisasi dan melaporkan jika ada kendala atau masalah yang ditemui dalam pelaksanaan imunisasi. Dengan demikian, upaya perlindungan kesehatan anak-anak dapat terus berjalan dengan baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *