BOLMUT – Dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) bakal membuat Lapangan Kembar Boroko, menjadi pusat keramaian.
Hal itu diketahui karena, icon Kabupaten Bolmut tersebut akan berlangsung pasar senggol, untuk warga Bolmut.
Demikian hal itu ditegaskan oleh Penjabat Bupati Bolmut Sirajudin Lasena saat rapat bersama jajarannya di ruang kantor Bupati, Selasa (26/03/2024) kemarin.
“Menjelang hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, pemda akan mengelar gebyar pasar senggol bagi warga, diharapkan bagi seluruh pemangku kepentingan para pedagang agar dapat ikut serta menyukseskan kegiatan ini,” kata Sirajudin.
Adapun pusat pelaksanaan pasar senggol tersebut akan dilaksanakan di Lapangan Kembar Boroko atau LKB, dan akan berlangsung selama delapan hari.
“Dimulai pada Senin 1 April, hingga 8 April 2024,” jelasnya.
LKB sendiri diketahui merupakan salah satu icon Kabupaten Bolmut. Lapangan dengan model kembar ini, merupakan salah satu tempat pusat keramaian di wilayah Kota Boroko.
Pepohonan yang mengelilingi lapangan tersebut, membuat pesona tersendiri.
Demikian juga dengan tata letaknya yang berada lintasan jalan trans Sulawesi, membuat para pengendara bisa meluangkan waktu berkunjung.